GridGames.ID -Persaingan industri hp gaming murah diramaikan dengan kedatangan chipset baru Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1 dan Snapdragon 4 Gen 1.
Qualcomm resmi mengumumkan Snapdragon 6 Gen 1 dan Snapdragon 4 Gen 1 pada 6 September lalu.
Pabrikan chipset asal Amerika Serikat ini mendesain Snapdragon 6 Gen 1 dan Snapdragon 4 Gen 1 sebagai chipset kelas menengah.
Hal ini berarti bahwa Snapdragon 6 Gen 1 dan Snapdragon 4 Gen 1 akan hadir di smartphone kelas menengah dengan harga terjangkau.
Baca Juga: AMD Rilis Chipset Gaming Ryzen 7000 Series, Ini Spesifikasi dan Harganya
Meski datang dari kelas mid-range, Snapdragon Gen 1 dan Snapdragon 4 Gen 1 memiliki fitur yang mendukung aktivitas gaming pengguna.
Kedatangan kedua chipset ini digadang-gadang akan mendobrak perkembangan industri gaming mobile global.
Untuk lebih mengenal chipset gaming murah ini, GridGames akan membahas spesifikasi dan fitur yang diusung. Simak selengkapnya berikut ini!
Baca Juga: 3 Hp Gaming ini Bakal Ditenagai Snapdragon 8+ Gen 1, Mana Pilihanmu?
Snapdragon 6 Gen 1 diproduksi dengan fabrikasi 4nm yang membuat chipset ini lebih efisien dan bertenaga.
Snapdragon 6 Gen 1 memiliki CPU octa-core dengan clockspeed hingga 2,2 GHz.
Sayangnya, Qualcomm masih merahasiakan spesifikasi teknis CPU ini, termasuk jenis GPU yang digunakan.
Qualcomm hanya menerangkan bahwa Snapdragon 6 Gen 1 menawarkan peningkatan rendering grafis hingga 35% serta inerja komputasi hingga 40%.
Peningkatan ini dicapai berkat Qualcomm AI Engine generasi ke-7 yang memungkinkan peningkatan kinerja AI hingga 3 kali lipat dibandingkan pendahulunya.
Dalam pengumumannya, Qualcomm juga menyebutkan Snapdragon 6 Gen 1 mampu mendukung pengalaman bermain game yang lebih intuitif.
Hal tersebut berkat adanya dukungan AI khusus gaming dan pemrosesan gambar di Snapdragon 6 Gen 1.
Baca Juga: MediaTek Pamerkan Chipset Gaming Helio G99, Gimana Performanya?
Snapdragon 4 Gen 1 menawarkan CPU octa-core dengan clock-speed 2.0 GHz.
Qualcomm tak memberikan keterangan seputar detail GPU yang dipakai, tetapi perusahaan menyebutkan chipset ini memiliki CPU 15% lebih cepat dari pendahulunya dan GPU 10% lebih kuat.
Meski tak memberikan model chipset yang menjadi perbandingan, kemungkinan angka tersebut dibandingkan dengan Snapdragon 480 atau 480 Plus.
Snapdragon 4 Gen 1 menambahkan beberapa dukungan fitur gaming seperti dukungan refresh rates hingga 120Hz FHD+.
Chipset ini juga mengusung fitur Variale Rate Shading yang membuat pengalaman bermain game pengguna menjadi lebih impresif.
Untuk konektivitas, Snapdragon 4 Gen 1 dibekali modem Snapdragon X51 5G yang membuatnya mampu menjalankan konektivitas 5G.
Konektivitas 5G juga masuk sebagai fitur gaming dari chipset ini karena bisa menekan latensi saat bermain game online.
Baca Juga: Samsung Rilis Chipset Gaming Exynos 2200, Punya Fitur Ray Tracing!
Snapdragon 4 Gen 1 dan Snapdragon 6 Gen 1 akan segera meluncur untuk beberapa vendor smartphone Android.
Qualcomm mengungkapkan bahwa smartphone dengan chipset Snapdragon 6 Gen 1 dan 4 Gen 1 akan rilis di akhir tahun ini.
Bagaimana pendapat sobat GridGames terkait chipset gaming baru Qualcomm ini? Bagikan pendapatmu di kolom komentar ya! (*)