Ilustrasi gameplay Call of Duty Warzone Mobile
Kemudian, Warzone Mobile dikabarkan akan menghadirkan map Verdansk yang pertama kali rilis di game Call of Duty: Modern Warfare.
Dari segi gameplay, Warzone Mobile akan mengusung genre Battle Royale berskala besar.
Activision mengungkapkan bahwa tim pengembang saat ini berusaha untuk menghadirkan game Battle Royale yang serba cepat, tepat, dan berkualitas tinggi.
Baca Juga: Activision Mulai Uji CAT CoD Warzone Mobile, Akan Dukung Fitur Crossplay?
Hadiah Pre-Registrasi
Pengguna yang melakukan pre-registrasi bakal mendapatkan beragam hadiah in-game secara gratis.
Hadiah tersebut didasarkan pada banyaknya jumlah pengguna yang melakukan pre-registrasi.
Semakin banyak pengguna yang melakukan pre-registrasi, hadiah yang dibagikan bakal semakin banyak dan menarik.
Berikut merupakan beragam hadiah yang dapat diklaim pengguna yang telah melakukan pre-registrasi.
- 5 juta pre-registrasi > Dark Familiar dan Vinyl: Foe's Flam
- 10 juta pre-registrasi > Blueprint (X12): Prince of Hell
- 15 juta pre-registrasi > Blueprint (M4): Archfiend
- 25 juta pre-registrasi > in-game item misterius