Meski mendapatkan sorotan berkat hasil yang buruk, bukan berarti pilar penting ONIC bisa dipandang sebelah mata.
Baca Juga: Pembagian Grup Tekken SEA Games 2019, Kembali Bertemu Filipina
2. Singapura
Banyak yang nggak nyangka bahwa Singapura menjadi pilihan kedua dari Wibi "8KEN" di ajang eSports Mobile Legends SEA Games 2019.
Meski EVOS SG sukses menjadi juara gelaran MPL MY/SG S4, namun mereka tidak mampu berbuat banyak di panggung M1 World Championship.
Mereka gagal melaju ke babak Playoffs dan hanya menang sekali ketika berhadapan dengan Impunity KH.
Dengan roster yangnggak jauh berbeda dengan M1, rasanya kontingen Singapura harus merubah gameplay mereka agar lebih agresif sehingga mampu memberikan hasil yang lebih baik di SEA Games 2019.
Baca Juga: Filipina Bakal Jadi Lawan Berat Indonesia di Nomor Dota 2 Sea Games
3. Filipina
Nggak dipungkiri lagi bahwa Filipina menjadi kiblat esports Mobile Legends kedua setelah Indonesia, mereka bermain sangat dinamis dan cepat beradaptasi dengan patch baru.
Selain itu, roster yang penuh talenta juga menjadi nilai lebih dibandingkan kontingen lain di ajang SEA Games 2019.
Filipina sendiri memiliki tren positif di gelaran Mobile Legends tingkat Asia Tenggara tahun lalu, yaitu MSC 2018.