Follow Us

Main Game di Windows 11 Terasa Lebih Berat, Inilah Penyebabnya!

Gama Prabowo - Selasa, 05 Oktober 2021 | 19:30
Windows 11
Microsoft

Windows 11

Fitur tersebut berfungsi untuk melindungi perangkat dari malware yang berusaha mengeksploitasi sistem penyimpanan.

Sayangnya, fitur VBS memakan banyak performa komputasi dan grafis yang menyebabkan game terasa lebih berat di Windows 11.

Baca Juga: Windows 11 Bawa Fitur Gaming Xbox Series X/S di PC, Manjakan Gamer!

Ilustrasi gaming di Windows 11
Windows

Ilustrasi gaming di Windows 11

Berdasarkan pengujian PCGamer, Windows 11 dengan fitur VBS aktif akan menurunkan fps game hingga 28%.

PCGamer sendiri telah menguji Windows 11 dengan fitur VBS aktif dan non-aktif di beberapa game populer seperti Far Cry New Dawn, Horizon Zero Dawn, Metro Exodus, dan Shadow of The Tomb Raider.

Hasilnya, rata-rata fps turun sekitar 25% ketika fitur VBS aktif.

Baca Juga: Cara Bersihkan File Tak Terpakai Di Windows 10 Agar Main Game Lebih Lancar

Penurunan performa gaming Windows 11 ini belum ditanggapi oleh Microsoft.

Padahal, Microsoft sendiri mendesain Windows 11 sebagai sistem operasi yang mumpuni untuk mendukung aktivitas gaming penggunanya.

Tetap ikuti GridGames untuk perkembangan informasi berikutnya. (*)

Editor : Grid Games

Baca Lainnya

Latest