Follow Us

Perilisan Game Lokal Alone Resmi Ditunda, Ternyata Ini Penyebabnya

Randy Fauzi F - Rabu, 19 Januari 2022 | 13:00
Game lokal Alone: New Hope
Dok. Keris Games Studio

Game lokal Alone: New Hope

"Demo ini masih sangat awal dan hanya sedikit sekali fitur-fitur yang sebenarnya akan kami implementasikan pada full rilisnya nanti," tulis @kerisgamesstudio.

Lewat demo pertama itu, Keris Games Studio berharap para pemain bisa mendapat gambaran tentang Alone.

Baca Juga: Game Lokal Parakacuk Hadirkan Cerita Emosional Sampai Bikin Nangis

Hingga akhirnya pada Selasa (11/1/2022) lalu trailer pertama Alone sekaligus tanggal perilisan full-nya diumumkan.

Namun sayangnya, rencana mereka untuk merilis game tersebut pada jadwal yang telah ditentukan harus sirna.

Dalam pengumumannya, Keris Games Studio mengungkapkan jika penyebab ditundanya perilisan Alone adalah game tersebut masih dalam proses review oleh Google.

Alone memang diproyeksikan untuk rilis di platform mobile, khususnya Android. Untuk itu game tersebut akan didistribusikan melalui layanan Google Play Store.

Sebelum bisa masuk ke layanan Google Play Store, Google selaku pemilik perlu meninjau permintaan aplikasi yang hendak masuk untuk didistribusikan.

Baca Juga: Inilah 3 Game Lokal Action yang Akan Segera Diluncurkan 2022

Belum diketahui kapan penundaan ini akan berlangsung, namun Keris Games Studio bakal mengumumkannya sesegera mungkin.

Profil Keris Games Studio

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest