Follow Us

Sid Meier's Civilization® VII Siap Pamerkan Gameplay di Gamescom 2024

Amalia Septiyani - Selasa, 06 Agustus 2024 | 09:00
Sid Meier's Civilization VII

Sid Meier's Civilization VII

GridGames.ID - Sejak diumumkan pada Juni lalu, seluruh tim 2K dan Firaxis Games sangat antusias melihat sambutan dari seluruh komunitas Civ terhadap Sid Meier's Civilization VII.

Tim 2K dan Firaxis Games bakal mengungkapkan update mengenai gameplay revolusioner dari game Sid Meier's Civilization VII di Gamescom 2024.

Civilization merupakan game yang luas dan mendalam, mencakup tentang sejarah umat manusia dari saat membangun peradaban kerajaan, sedikit demi sedikit, dalam usaha untuk terus bertahan dalam ujian dari waktu ke waktu.

Di game ini, pemain dapat menciptakan peradaban, membangun kota dan arsitektur yang megah, menaklukan atau bekerja sama dengan peradaban lain untuk mencapai kesejahteraan hingga menjelajahi ujung dunia yang belum terjamah sebelumnya.

Baca Juga: Merge Hero: Evolve, Game Besutan Breadog Games, Resmi Dirilis di 10 Negara

Tampilkan Trailer Perdana

2K dan Firaxis Games berencana untuk menampilkan gameplay trailer perdana dari Civilization VII dalam acara Gamescom Opening Night Live yang diadakan pada tanggal 20 Agustus 2024, jam 11:00 PT (21 Agustus 2024, jam 01:00 WIB), yang bisa ditonton secara langsung di Twitch.tv/gamescom.

Masih pada tanggal yang sama, jam 01:30 PM PT (21 Agustus 2024, jam 03:30 WIB), Firaxis Games juga akan mengadakan Civilization VII Gameplay Showcase untuk menampilkan detail lebih lanjut tentang game ini di Twitch.tv/Firaxisgames.

Nantinya akam menayangkan lebih dari 20 menit konten eksklusif dan penjelasan mendalam tentang fitur maupun inovasi baru dalam game strategi revolusioner mereka ini.

Para pengunjung gamescom dapat hadir pada booth resmi Civilization VII yang terletak di Hall 6, mulai 21 hingga 25 Agustus 2024.

Baca Juga: Rayakan HUT Ke-10, Moonton Adakan Giveaway Terbesar Sepanjang Sejarah Mobile Legends

Halaman Selanjutnya

Hadir di PAX West 2024
1 2

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular