Follow Us

Tim Wild Rift Indonesia Bubar Lagi, Kini Giliran Red Bull Rebellion

Randy Fauzi F - Kamis, 29 Juli 2021 | 11:35
Divisi wild rift Rebellion Esports
Instagram/@rebellionesports.id

Divisi wild rift Rebellion Esports

GridGames.ID - Satu lagi divisi Wild Rift dari tim esports Indonesia yang resmi membubarkan diri.

Adalah Red Bull Rebellion, menjadi tim yang telah resmi mengumumkan pembubaran divisi Wild Rift-nya.

Pengumuman bubarnya divisi Wild Rift Red Bull Rebellion disampaikan melalui Instagram resmi @rebellionesports.id, Rabu (28/7) malam.

Dalam unggahannya, Red Bull Rebellion mengucapkan salam perpisahan dengan divisi Wild Rift-nya.

Baca Juga: Cukup Berprestasi, ONIC dan BTR Malah Bubarkan Divisi Wild Rift

"Red Bull Rebellion resmi berpisah dengan divisi LoL WildRift!," tulis @rebellionesports.id.

Tak lupa, Rebellion Esports juga mengucapkan terima kash kepada para roster Wild Rift yang telah menjadi bagian dari tim.

Divisi Wild Rift Red Bull Rebellion sendiri diperkuat oleh lima nama yang terdiri dari MrBayi, ZomZom, Barney, Lycann, dan JAYY.

Baca Juga: 5 Champion Support di Wild Rift Yang Paling Sakit, Kombonya Perih!

Lantas, apa penyebab bubarnya divisi Wild Rift Red Bull Rebellion? Lanjut ke halaman berikutnya ya!

Pembubaran divisi Wild Rift Red Bull Rebellion ini terbilang cukup mengejutkan.

Sebab, dvisi Wild Rift Red Bull Rebellion baru saja dibentuk pada awal Mei 2021 kemarin.

Kala itu, susunan rosternya masih terdiri dari Gitgud, JAYY, Lycann, MrBayi, dan Biee.

Namun selang beberapa waktu kemudian, Biee dan Gitgud memutuskan keluar dan posisinya digantikan ZomZom dan Barney.

Baca Juga: 5 Skin Paling Mahal di League of Legends Wild Rift, Visualnya Keren!

Artinya, mereka hanya berkiprah dan bertahan selama kurang lebih 4 bulan saja.

Divisi Wild Rift Red Bull Rebellion sendiri baru mengikuti satu turnamen, yakni SEA Icon Series Indonesia Summer Season.

Sayangnya, mereka gagal lolos ke babak utama setelah kalah dari Monochrome Esports di Final Qualifier dengan skor 2-0.

Baca Juga: Skill Dan Build Champion Senna di Wild Rift, ADC Baru Yang OP Banget

Pihak Red Bull Rebellion tak menyebutkan apa penyebab dari bubarnya divisi Wild Rift mereka.

Namun para fans berspekulasi jika ini ada kaitannya dengan isu kontrak eksklusif dengan MPL.

Pasalnya, Red Bull Rebellion dipastikan akan bermain di MPL ID S8 dengan nama Rebellion Genflix menggantikan slot Genflix Aerowolf.

Akan tetapi, pihak MPL sendiri sudah membantah isu kontrak eksklusif tersebut.

Baca Juga: LoL: Wild Rift Kenalkan Champion Lucian The Purifier, Simak Skillnya!

Bubarnya divisi Wild Rift Red Bull Rebellion melengkapi daftar tim esports Tanah Air yang melakukan hal serupa.

Sebelumnya, sudah ada ONIC Esports dan Bigetron Esports yang lebih dulu membubarkan divisi Wild Rift-nya. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest