“Kolaborasi ini benar-benar sebuah pengalaman unik yang memadukan daya tarik abadi Tetris yang tak lekang oleh waktu dengan dunia 'Stumble Guys' yang meriah dan menarik,” Ujar Maya Rogers, CEO Tetris. “Ini lebih dari sekadar penggabungan dua game favorit penggemar, tetapi juga perayaan kreativitas maupun keseruan yang kami yakini akan disukai pemain di seluruh dunia. Menjelang 2024, kami sangat bersemangat dalam mengumumkan kolaborasi kami dengan 'Stumble Guys' sebagai kick-off dari ulang tahun ke-40 dari brand Tetris.”
Baca Juga: MLBB Umumkan Event Pasca M5 dan Negara Diselenggarakannya M6
Dalam update baru Stumble Guys, akan hadir pula kosmetik baru seperti; Stumbler, Emote, Footstep, dan Victory Dance.
Tak hanya itu, pemain juga dapat menemukam Limited-Time Collection Event, Special Event, dan Tournament Season, hingga pencapaian Daily Mission dan hadiah untuk para pemain pada seluruh event.
Pemain juga akan mendapatkan diskon 15 persen untuk setiap pembelian selain base gem dan token maupun penawaran selamat datang dengan menggunakan Kode ini "DESEMBER2023" di sini.
Baca Juga: Jalin Kemitraan dengan AKG, Pokemon Game Kartu Koleksi Hadir di Kidz Station
“Stumble Guys” dimainkan oleh puluhan juta pemain setiap minggunya, dan baru-baru ini mengungkapkan rencana untuk memulai debutnya di konsol, dimulai dengan Xbox.
Penggemar dapat melakukan pra-registrasi sekarang di StumbleGuys.com untuk ikut berpesta di Xbox Series X|S, Xbox One, PlayStation 4, dan PlayStation 5 dan dapatkan benefit peluncuran, termasuk akses Beta awal dan hadiah peluncuran gratis. (*)