GridGames.ID - VNG siap menghidupkan kembali dunia MMORPG di Indonesia dengan merilis Moonlight Blade M di tahun 2024. Game tersebut hadir dengan mekanika pertempuran real-time yang mengingatkan pada era klasik MMORPG.
Sebelumnya, Moonlight Blade M telah merajai pasar China, Korea Selatan, Amerika, dan Eropa sebelumnya. Moonlight Blade M turut menawarkan pengalaman bermain yang berbeda, seperti tidak ada tempat untuk fitur otomatis yang sering meredam semangat kompetisi.
“Moonlight Blade Mobile adalah game MMORPG dengan battle 1vs1 Real time yang menampilkan grafis yang sangat realistik dan gameplay inovatif. Tidak hanya itu saja, pemain dapat berpartisipasi dalam misi grup dengan pemain lain, dan bergabung dengan guild untuk mengalami pertempuran dengan guild yang berbeda. Saya yakin para pemain MMORPG di Indonesia akan merasakan nuansa permainan MMORPG yang real dan masif, baik itu PVE maupun PVP,” ujar Arya Waskita, Senior Product Lead VNGGames Jakarta Studio.
Baca Juga: VNG Gelar Metal Slug Championship Season 1. Begini Cara Daftarnya!
Tawarkan grafis ultra
Tak hanya sekadar aksi pertarungan yang memukau, Moonlight Blade M menawarkan grafis Ultra HD yang memanjakan mata, pemain dibawa ke dunia fantasi yang penuh warna dan detail.
Dalam setiap kota dan pemandangan, terdapat kehidupan yang berkembang, menunggu untuk dieksplorasi, hingga berbagai kustomisasi karakter yang memungkinkan pemain untuk menciptakan avatar yang sesuai dengan kepribadian dan gaya bermain mereka.
Hadirkan class unik