Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pra-registrasi Tree of Savior: Neverland Telah Dibuka di 11 Wilayah Asia

Amalia Septiyani - Senin, 02 September 2024 | 12:00
Tree of Saviors: Neverland

Tree of Saviors: Neverland

GridGames.ID - Tree of Saviors: Neverland kini telah membuka tahap pra-registrasi di 11 wilayah di Asia. Game ini juga sedang dalam tahap pengembangan aktif, di mana peluncuran Concept Art terbaru ini memberi sinyal perilisan dalam waktu dekat di beberapa wilayah di Asia pada tahun 2024.

Mewarisi nama “Tree of Savior”, tak hanya porting dari versi game PC tetapi juga menyempurnakannya dengan desain gameplay yang inovatif dengan latar dunia mitologi Nordik. Sudut pandang 2.5D klasik dan art yang ilustratif dipertahankan untuk memastikan para penggemar dan pecinta MMORPG mendapatkan pengalaman yang luar biasa.

Pemain dapat melakukan pra-registrasi mulai sekarang untuk mendapatkan beragam hadiah menarik. Klik link berikut untuk mendaftar https://bit.ly/4fNUo78. Kunjungi juga Tree of Savior: Neverland Co-creation Project di https://bit.ly/4cvm6Tl.

Baca Juga: Tree of Savior: Neverland Unjuk Concept Art dan Gelar Co-Creation Project untuk Region Asia

Hadiah pra-registrasi

"Tree of Savior: Neverland" telah memulai tahap pra-registrasi untuk platform Android dan iOS. Daftar sekarang juga untuk dapatkan set fashion fortune cat, title dan avatar eksklusif edisi terbatas. Para pemain yang mendaftar juga akan berkesempatan memenangkan hadiah spesial berupa headset Sony dan Nintendo Switch terbaru.

"Second Life MMO" Terbaru: Bertualang dan bangun rumah impian

"Tree of Savior: Neverland" telah dikembangkan kembali dalam waktu 4 tahun untuk memastikan kualitas dan membuktikan bahwa game ini bukanlah sekadar porting dari versi PC ke mobile. Mempertahankan gaya seni lukis tangan dengan perspektif 2.5D yang khas, dan menyempurnakan sistem class, mekanisme sosial, dan pengalaman bermain RPG yang mengasyikkan.

Jelajahi dunia fantasi bersama ribuan pemain dari penjuru Asia!

"Tree of Savior: Neverland" akan diluncurkan secara serempak di berbagai wilayah Asia dengan versi dan update yang sama, tanpa ada client khusus untuk region tertentu. Ciri khas dari setiap wilayah dapat diciptakan oleh para pemain itu sendiri.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x